Sunday, April 5, 2015

Cara Agar Kulit Tetap Kencang Di Usia 40 Tahun

Cara Agar Kulit Tetap Kencang Di Usia 40 Tahun  | Untuk mempertahanakan kulit tetap kencang di usia 40 tahun bukanlah hal yang mudah, karena hampir sebagian besar wanita baru akan menyadari bahwa kulitnya mulai kendur di usia tersebut dan setelah menyadarinya baru upaya untuk mengengcangkan kulitdilakukan. Padahal, kendurnya kulit di usia 40 tahun dipengaruhi oleh gaya hidup saat para wanita masih berusia 20 dan 30 tahun.



Sehingga cara terbaik untuk tetap memiliki kulit kencang di usia 40 tahun adalah dengan menerapkan gaya hidup yang sehat di usia-usia sebelumnya. Namun, bagi wanita yang baru menyadarinya di usai 40 tahun, ada beberapa hal yang masih dapat dilakukan untuk mendapatkan kulit kencang meskipun hasilnya tidak akan semaksimal bila para wanita menerapkan gaya hidup sehat di usai mudanya. 

Berikut ini hal yang bisa dilakukan agar kulit tetap kencangdi usia 40 tahun :

1. Olahraga teratur
Olahraga teratur di usia 40 tahun akan membantu mengencangkan kulit dan menjaga kebugaran badan. Lakukanlah olahraga yang tidak terlalu berat dan sesuaikan dengan kemampuan tubuh.

2. Asupan makanan yang berimbang
Aturlah pola makan sehingga tubuh menerima asupan makanan yang berimbang. Perbanyak konsumsi buah dan sayuran. Kemudian konsumsilah suplemen kulit yang terbukti aman dan cocok bagi tubuh, karena terkadang nutrisi yang kita dapatkan dari makanan tidak dapat mencukupi nutrisi yang dibutuhkan oleh kulit.

3. Hindari rokok dan minuman beralkohol
Rokok dan minuman beralkohol memiliki efek buruk bagi tubuh. Untuk mencapai gaya hidup yang sehat hindarilah kedua hal tersebut, karena apabila gaya hidup tidak sehat masih diterapkan, upaya apa pun yang dilakukan tidak akan berhasil.

4.Kurangi konsumsi minuman bersoda
Minuman bersoda bila dikonsumsi secara berlebihan akan berakibat sangat buruk bagi kesehatan. Ada beberapa orang yang percaya dengan  menghindari minuman bersoda saat mereka sedang diet, berat badan akan tetap terkontrol dan tubuh akan terasa lebih sehat. Sehingga tidak ada salahnya untuk mengurangi bahkan menghindari minuman yang satu ini agar tubuh tetap sehat.

Kita memang tidak bisa melawan perubahan usia tapi kita dapat meminimalisir efek-efek buruknya. Selamat menerapkan gaya hidup sehat agar kulit tetap kencang di usia 40 tahun.

Sebaiknya baca juga info yang bermanfaat tentang :
Memilih Warna Lipstik Yang Sesuai Untuk Bibir Gelap
Efek Buruk Menggunakan Celana Terlalu Ketat Bagi Para Wanita
5 Cara Supaya Bibir Merah Merona Secara Alami
Olahraga Untuk Wanita Karir